06-ETIKA BISNIS
Halo-halo udah materi ke enam aja nihhh, nggak kerasa ya kurang lebih udah 2 bulan aku berkuliah di FASILKOM UNEJ ini. Oke, untuk materi etika bisnis ini kita akan mempelajari tentang:
- Pengertian
- Kenapa perlu belajar tentang Etika Bisnis
- Prinsip Etika Bisnis
- Masalah Etika Bisnis
- E-Commerce
Sebelumnya kalian tau ga si apa arti dari bisnis itu
sendiri? Bisnis adalah sebuah organisasi yang produktif. Sedangkan arti dari
etika bisnis ini sendiri adalah suatu bentuk etika profesi yang mengatur
prinsip etika dan masalah etika dalam lingkup bisnis. Hal ini berlaku untuk
semua aspek dalam bisnis mulai dari aspek produktif, distribusi, pemasaran,
penjualan dan konsumsi barang dan jasa. Berasal dari individu, aturan
organisasi, ataupun sistematis hukum yang sudah ada.
- Bisnis mempertahankan barang dan tujuan keuntungannya, nama, harga diri, bahkan nasib yang terlibat.
- Bisnis adalah bagian penting dalam masyarakat.
- Bisnis membutuhan etika yang setidaknya mampu memberikan pedoman bagi pihak pihak yang melakukannya.
- Bisnis yang berhasil tidak hanya bisnis yang mendapatkan keuntungan semata melainkan bisnis yang etis dan memelihara hubungan yang baik.
- Terdapat pula beberapa kata kunci dari etika bisnis diantaranya adalah moraliy, behavior, trust, reability, respondsible.
Terdapat beberapa prinsip dalam etika berbisni ini diantaranya adalah :
- Honesty (kejujuran)
- Avoid Conflicts (menghindari masalah)
- Compliance (sesuai)
- Relevant Information (sesuai dengan kenyataan barang)
- Low Abiding (sesuai dengan hukum)
- Fulfling Commitments (dapat memenuhi komitmen)
Ada pula beberapa prinsip yang lainnya adalah :
- Tanggung jawab bisnis : dari shareholders ke stakeholders.
- Dampak ekonomis dan sosial dari bisnis : menuju inovasi, keadilan dan komunitas dunia.
- Perilaku bisnis : dari hukum yang tersurat ke semangat saling percaya.
- Sikap menghormati aturan.
- Dukungan bagi perdagangan multilateral.
- Sikap hormat (memperhatikan) lingkungan alam.
- Menghindari operasi operasi bisnis yang tidak etis.
Nahhh disini aku ingin menjelaskan tentang e-commerce yang merupakan salah satu dari berbisnis. E-Commerce adalah kemampuan perusahaan untuk menyediakan website dinamis (dynamic Presence) pada internet yang dapat digunakan untuk melangsungkan bisnis secara elektronik.
Benefit dari E-Commerce adalah tentunya diantara lain adalah :
- Access to a Global Market, akses terhadap pasar global.
- Cutting Out the Middleman, penjualan langsung tanpa pihak ke 3.
- A Level Playing Field, usaha kecil dapat bersaing dengan perusahaan besar.
- Open 24 hours a day, melakukan jual beli kapan saja.
- Greater Customer Satisfaction, mampu membentuk loyalitas konsumen.
- Reduced Marketing Costs, mengurangi biaya pemasaran produk secara konvensional.
- Better Customer Information, perusahaan mendapat informasi detail tentang kustomer.
- Security, keamanan.
Terdapat pula beberapa peraturan dari e – commerce yang tercantum didalam UU Nomor 7 tahun 2014 tentang perdagangan. Terdapat pula beberapa masalah yang sering tterjadi di e – commerce ini sendiri diantaranya seperti :
- Spoofing
- Cyber – Squatting
- Privacy Invasion
- Online Piracy
Komentar
Posting Komentar